Contoh Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Daring/Online Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK PKKR
Dalam menghadapi situasi pembajaran di era new normal, guru diwajibkan membuat bahan ajar dalam bentuk daring atau online sesuai dengan anjuran pemerintah. Berikut ini merupakan contoh dari pembuatan bahan ajar Rencana Pelakasanaan Pembelajaran Online (RPP Daring) untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) mapel PKKR.
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN
Nama Sekolah : SMK Bisa
Mata Pelajaran : PKKR
KD : 3.3 Menerapkan Cara Perawatan Sistem Starter
Kelas/Semester : XI/Ganjil
Materi Pokok : Memahami macam-macam komponen sistem starter
Alokasi waktu : 4 x 45 menit
Pertemuan ke : 1
A. TUJUAN PEMBELAJARAN
3.3.1 Memahami macam-macam komponen sistem starter
3.3.2 Menjelaskan macam-macam komponen sistem starter
B. KEGIATAN PEMBELAJARAN
KEGIATAN
|
SINTAK MODEL
DISCOVERY LEARNING
|
LANGKAH-LANGKAH PEMBELAJARAN
|
Pendahuluan
|
1. Pengantar
2. Apersepsi
3. Motivasi
|
- Salam, berdoa, mengkondisikan kelas dan sekaligus mengecek kehadiran siswa melalui WA grup
- Guru memastikan siswa sudah aktif menggunakan HP, Laptop atau Komputer dengan aplikasi Google Classroom - Guru memberikan apersepsi tentang komponen sistem starter secara online - Guru menyampaikan tujuan pembelajaran yang harus dicapai oleh peserta didik secara online melalui aplikasi Google Classroom - Guru menjelaskan tentang pentingnya materi yang akan dipelajari |
1. Pemberian stimulus
2. Identifikasi masalah
3. Pengumpulan data
4. Pengolahan dan pembuktian data
5. Penarikan kesimpulan
|
- Guru memberikan penjelasan atau pengantar tentang komponen sistem starter
- Guru mengajak peserta didik untuk membaca materi komponen sistem starter yang dikirim secara online - Peserta didik berdiskusi tentang komponen sistem starter secara online dengan Google Classroom - Guru mengajukan pertanyaan tentang materi komponen sistem starter - Peserta didik mengidentifikasi macam-macam komponen sistem starter - Guru menugaskan siswa mengerjakan soal latihan yang berkaitan dengan materi yang dibahas serta membimbing siswa dalam pengerjaannya
-Peserta didik memperlihatkan atau menyajikan hasil pekerjaan dan saling menanya atau menanggapi di aplikasi Google Classroom
- Bersama-sama peserta didik menyimpulkan materi yang telah dipelajari | |
Penutup
|
Umpan balik
|
-Guru memberikan tugas dan quiz macam-macam komponen sistem starter di aplikasi Google Classroom
-Guru mengingatkan materi yang akan dipelajari pada pertemuan berikutnya - Mengakhiri pembelajaran dengan berdoa |
C. PENILAIAN, REMEDIAL DAN PENGAYAAN
1. Teknik dan Bentuk : Teknik penilaian tes tertulis online, dengan bentuk tes uraian
2. Instrumen dan penskoran : Terlampir
Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran
0 Response to "Contoh Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) Daring/Online Teknik Kendaraan Ringan (TKR) SMK PKKR"
Post a Comment