Komponen-Komponen Pada Planetary Gear dan Penjelasannya
Planetary gear transmisi otomatis - Pada kendaraan komponen transmisi merupakan salah satu bagian dari komponen sistem pemindah tenaga yang berfungsi dalam mengatur perubahan kecepatan dan torsi yang dihasilkan oleh mesin agar sesuai dengan kebutuhan dan kondisi jalan.
Pada artikelkali ini kita akan belajar mengenai komponen apa saja pada planetary gear matic. Yuk simak penjelasan berikut ini:
KOMPONEN PLANETARY GEAR
Berikut penjelasan dari komponen planetary gear set :
1. Sun Gear
Sun gear ini merupakan pusat susunan gear pada planetary gear set. Model gear yang digunakan yakni spur gear. Sun gear ini memiliki ukuran kecil dan letaknya berada di tengah atau poros dan biasanya memiliki jumlah gigi yang sedikit ketimbang “rekannya” yang lain. Gigi pada sun gear ini bertautan dengan planetary pinion gear.
2. Planetary Pinion Gear
Letak dari planetary pinion gear susunannya mengelilingi sun gear. Komponen ini dipasang lebih dari satu buah dan tergantung dari kendaraan yang digunakan. Komponen ini digabungkan oleh planetary carrier dalam rangkaiannya. Secara umum pada kendaraan, terdapat 3 buah, akan tetapi apabila membutuhkan tenaga lebih bisa sampai 5 buah.
3. Ring Gear/Annulus Gear
Letaknya berada pada garis terluar unit, yang mengelilingi planetary pinion gear dan sun gear. Komponen ring gear mengikat semua komponen yang ada di dalam. Jumlah gigi pada ring gear lebih banyak daripada komponen lain dikarekan tugas yang dimiliki juga banyak.
Demikian pembahasan kali ini mengenai komponen-komponen pada planetary gear. Semoga dapat bermanfaat bagi pembaca.
Salam Teknika!
0 Response to "Komponen-Komponen Pada Planetary Gear dan Penjelasannya"
Post a Comment